Komentar Anda Acuan Untuk Membangun Blog Kami. Semoga Bermanfaat

China Serukan Dewan Keamanan PBB Bertindak Cepat

0 Comments »

Dunia kembali tersentak oleh aksi militer Israel terhadap konvoi kapal kemanusiaan Freedom Flotilla bertujuan Gaza. Pemerintah China pun menyerukan tindakan cepat oleh Dewan Keamanan PBB.

"China kaget atas serangan Israel pada konvoi multinasional yang membawa bantuan internasional ke Gaza yang telah mengakibatkan korban jiwa yang besar," kata Yang Tao, penasihat misi tetap China untuk PBB.


"Kami mengutuk tindakan Israel yang menargetkan para pekerja kemanusiaan dan warga sipil," cetus Yang dalam sidang darurat anggota Dewan Keamanan PBB seperti dilansir kantor berita resmi China, Xinhua, Selasa (1/6/2010).

"Kami mendukung respons cepat oleh Dewan Keamanan," tandasnya. Yang juga menyerukan Israel untuk mencabut blokade atas Jalur Gaza sehingga aliran bantuan kemanusiaan bisa masuk ke wilayah itu dan masyarakat lokal bisa kembali hidup normal.

China menjalin hubungan diplomatik yang erat dengan banyak negara Arab. Namun reputasinya tercoreng setelah operasi militer yang dilakukan China menyusul kerusuhan berdarah oleh warga muslim Uighur di Kota Urumqi, Juli 2009 lalu. China juga memiliki kerjasama perdagangan dan investasi dengan Israel.

6/01/2010 11:47:00 AM

0 Responses to "China Serukan Dewan Keamanan PBB Bertindak Cepat"

Posting Komentar